Rabu, 11 Juli 2012

Tenaga Pengajar di Indonesia

Menjadi tenaga pengajar merupakan suatu tugas yang sangat mulia, karena merekalah yang menjadi alat terpenting dalam proses kemajuan bangsa. Menjadi seorang tenaga pengajar, sebut saja guru merupakan profesi yang tidak mudah untuk dijalankan, diperlukan keseriusan dalam menjalankannya.

Menjadi seorang guru di beberapa kota besar memang sebuah karier yang menjanjikan selagi semua itu didasarkan oleh rasa pengabdian yang tulus. Para guru di beberapa kota besar di Indonesia dapat menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil) atau bisa mengajar di tempat-tempat les yang banyak tersedia di kota besar. Untuk itu tidak ada alasan lagi untuk para guru mengeluhkan kariernya sebagai tenaga pengajar, asalkan ingin berusaha dengan maksimal, tentu akan ada banyak cara untuk menggapai kesuksesan. Menurut saya menjadi seorang guru tanpa menjadi PNS bukan merupakan masalah, karena banyak tempat-tempat les yang membutuhkan tenaga pengajar dan berani memberikan upah yang lumayan besar. "asalkan ada kemauan, disitu pasti ada jalan" mungkin kutipan itulah yang harus ada di benak semua guru-guru di Indonesia.

Berbeda halnya bagi guru-guru di daerah atau desa-desa terpencil, mereka harus memperjuangkan hidup dan kariernya lebih berat dibanding guru-guru di kota besar. Tetapi satu hal yang tidak bisa ditemukan di tempat lain adalah, KESETIAAN mengabdi demi kemajuan bangsa, ditengah kehidupan mereka yang bisa dibilang selayak kehidupan guru-guru di kota besar, tetapi semangat mengajar mereka yang sangat kuat dapat mengalahkan semua itu, apapun halangannya mereka akan menghadapi dan tidak akan mudah menyerah demi mencerdaskan anak-anak bangsa. Tentu kita harus lebih mengapresiasi guru-guru tersebut, setidaknya mereka mendapatkan hak yang sama dengan guru lain di daerah yang lain agar mereka dapat menjalankan kewajibannya dengan aman dan nyaman, sehingga dapat tercapai sebuah kesuksesan.

Saya berpendapat seperti kutipan diatas didasari oleh pemahaman saya selama ini tentang tenaga pengajar di Indonesia, entah itu dari kehidupan sehari-hari guru-guru yang saya biasa lihat, juga melihat acara-acara di televisi yang dapat dijadikan sumber pemahaman kutipan diatas.

1 komentar:

  1. Terbaiqueee
    ▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓███▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓▓██▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▒▒███▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓███▒▒█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓███▒▒█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓██▒░▒█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓░▒▒█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒██▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒██▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒██████████████████████▓▒▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▓█████████████████████▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒░░░░░░░░░░░░░. ▓█▓▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓███▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▓█████████████████▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒██░░░░░░░░░░░░░░▓█▓▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▓█▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓██▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒█████████████████▒▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒██░░░░░░░░░░░░░░▓█▓▒
    ▒▓█▓▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▓█▓▒▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓▓██▒▒
    ▒▒██▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒█████████████████▒▒
    ▒▒▓██▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒██▒░▒▒▒▒▒▒▒▒▒▒░░▓█▓▒
    ▒▒▒▓███▓▓▓▓▓▓▓▒██▓▒▓▓▓▓▓▓▓▓▓▒▒▒██▓▒
    ▒▒▒▒▒▓██████████████████████████▒▒▒

    BalasHapus